Minggu, 16 Oktober 2011

Gara-gara Rambut, Murid Dihajar Guru Sampai Budek


Seorang siswa di Situbondo, Jawa Timur, melapor ke polisi setelah mendapat pukulan dari gurunya hingga pendengarannya sempat terganggu. Korban dipukul hanya karena rambutnya kurang rapi.

Siswa tersebut bernama Murtadha Makki (15) siswa SMP 1 Kapongan Situbondo. Dia bersama orangtuanya melaporkan kasus pemukulan yang dialaminya ke Mapolsek Kapongan.

Menurut Makki, dirinya dipukul Marjuni, guru mata pelajaran umum di sekolahnya saat istirahat mengikuti ekstrakurikuler sekolah pada Sabtu kemarin. Dirinya dipukul karena rambutnya tidak rapi.

Korban dipukul di bagian kepala sebanyak puluhan kali sehingga di bagian pelipis kanan kepala korban menyebabkan guratan. Bahkan kini dirinya mengalami gangguan pendengaran.

Sementara itu, Kapolsek Kapongan AKP Subakri membenarkan laporan tersebut. Untuk penyelidikan lebih lanjut, dalam waktu dekat sang guru akan di panggil di Polsek untuk dimintai keterangan.

Sementara saat dikonfirmasi, guru yang dilaporkan sudah pulang dari di sekolah dan pihak sekolah pun belum ada yang berani memberikan keterangan lebih lanjut.

Tidak ada komentar:
Write Comments