Sabtu, 15 Oktober 2011

Geng Motor Membubarkan Diri



Abey - Sebuah kelompok geng motor di Medan kembali membubarkan diri dan akan bergabung dengan organisasi sebuah ikatan motor.

“Sebagai anak muda tonjolkan jati diri yang benar dan tidak menyimpang. Lihat masa depan dan jangan hura-hura sebelum menyesal dikemudian hari,” ujar Waka Polresta Medan, AKBP Pranyoto, saat menerima geng motor yang menamakan dirinya Geng Kereta NKB (Nekat Kami Bro) yang dipimpin Indra.

Komplotan geng kereta yang beranggotakan 127 orang ini dengan sadar dan tanpa ada paksaan membubarkan diri dan siap disalurkan ke Ikatan Motor Indonesia (IMI).

Bahkan mereka juga siap siap membantu aparat kepolisian memberantas komplotan geng kereta yang dianggap meresahkan masyarakat kota Medan.

Pranyoto juga meminta kepada geng kereta NKB ini untuk menatap dirinya sendiri dan mulai bangkit dari sekarang untuk meraih masa depan. “Coba mulai sekarang, tanamkan apa-apa cita-cita ke depan dan mau jadi apa. Mulailah dengan sungguh-sungguh, tata hidup dari sekarang dan wujudkan mau jadi apa,” jelas Pranyoto.

Dijelaskannya, pihak kepolisian hanya bisa menyalurkan geng kereta yang sudah membubarkan diri dan mempunyai hobi balapan atau otomotif untuk disalurkan ke Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sumut.

“Saya sangat senang kalau geng motor dengan sukarela membubarkan diri. Dengan dibubarkannya geng kereta ini mantan disarankan kalau mau melakukan kegiatan sosial hendaknya melaporkan terlebih dahulu kepada polisi, ” jelasnya.

Selanjutnya, Pranyoto juga sangat kecewa dengan kerusuhan yang dilakukan oleh geng kereta dengan aksi bergaya premanisme yang selama ini sudah sangat meresahkan masyarakat. Sebab kebanyakan anggota geng kereta itu kebanyakan masih pelajar yang masa depannya masih panjang.

Ditegaskahttp://www.blogger.com/img/blank.gifn Pranyoto, Polresta Medan terus melakukan penertiban geng motor yang sudah sangat meresahkan masyarakat. "Target sudah sebulan dan sesudahnya masa penindakan, dan akan terus dilakukan, serta dalam waktu dekat ini kami akan melakukan operasi geng kereta di sekolah lagi, untuk merazia kelengkapan kendaraan,” jelasnya.

Ketua geng motor KNB, Indra dihadapan Waka Polresta Medan dengan tegas menyatakan, mereka membubarkan diri dan siap membantu Polresta Medan untuk memberantas geng motor yang tindak tanduknya masih meresahkan warga Medan.

“Kehadiran kami di sini untuk membubarkan geng motor KNB,” ujar Indra.

Sumber : Geng Motor Kembali Bubar

Tidak ada komentar:
Write Comments