Jumat, 21 Oktober 2011

Amir Hamzah nama Bandara Kuala Namu ?



Pahlawan Nasional Tengku Amir Hamzah diusulkan menjadi nama untuk Bandara Internasional Kuala Namu. Hal itu terungkap dalam Seminar Nasional 100 Tahun Amir Hamzah hari ini.

Pada kesempatan itu, Munthe dari Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) mengatakan, sebaiknya nama Tengku Amir Hamzah diabadikan sebagai bandara untuk mengenang kepahlawanan beliau.

Sementara itu, MS Kaban, mantan Menteri Kehutanan selaku pembicara dalam seminar tersebut mengatakan, dirinya juga sangat setuju bila nama Tengku Amir Hamzah diabadikan menjadi nama bandara pengganti Bandara Internasional Polonia Medan itu. Dia juga meminta DPRD Sumut untuk dan pelaksana tugas (Plt) Gubernur Sumut mengusulkan dan mengesahkannya. Seperti Cengkareng itu Bandara Soekarno-Hatta, dan di Makassar ada Bandara Hasanuddin. "Jadi di Sumut, ada Bandara Tengku Amir Hamzah," ujarnya.

Selain itu, lambannya penyelesaian proyek Bandara Kuala Namu juga menjadi sorotan MS Kaban. “Proyek ini sudah lama sekali tapi tidak juga ada kepastian penyelesaiannya,” kata Kaban.

Hingga kini, beragam masalah masih menggelayuti pembangunan Bandara Kuala Namu. Mulai dari pembebasan lahan, hingga pembangunan landasan pacu yang masih kekurangan pasir serta masalah galian C ilegal. Belum lagi pembangunan akses jalan dari dan menuju bandara pengganti Polonia Medan ini juga tidak pasti kapan akan selesai.

Namun, beberapa waktu lalu, Menteri Perekonomian Hatta Rajasa menegaskan, Bandara Kuala Namu harus sudah rampung dan sudah bisa dipergunakan tahun 2012. "Saya tegaskan harus siap, tidak boleh ada istilah tidak siap," kata Hatta Radjasa di Medan beberapa waktu lalu.

Tidak ada komentar:
Write Comments